BANTUL, POPULI.ID – Sego godog merupakan hidangan tradisional khas DI Yogyakarta bercita-rasa gurih. Makanan ini bisa dengan mudah kamu temukan di daerah Kabupaten Bantul.
Berikut merupakan empat warung sego godog di kawasan Kabupaten Bantul yang populi.id rekomendasikan buat kamu. Simak ya!
1. Mie Lethek Lor Tingkat Bu Sugi
Mie Lethek Lor Tingkat Bu Sugi berlokasi di daerah Tegal Layang Kulon, Caturharjo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.
Warung ini terkenal dengan porsi sego godognya yang mengenyangkan. Kuahnya gurih dan hangat cocok dinikmati saat cuaca dingin.
Mie Lethek Lor Tingkat Bu Sugi buka setiap hari, kecuali hari Selasa, mulai pukul 18.00-24.00 WIB. Sego godog di sini bisa kamu nikmati dengan harga sekitar Rp18 ribu.
2. Bakmi Jawa Dul Sendang
Di Jalan Glagahan, Bogem, Caturharjo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, ada warung sego godog cukup populer bernama Bakmi Jawa Dul Sendang.
Kamu bisa menikmati sego godog yang lezat dan porsi mengenyangkan di sini setiap hari, mulai pukul 18.00-24.00 WIB dengan harga terjangkau, sekitar Rp20 ribu.
3. Sego Godog Pak Pethel
Popularitas Sego Godog Pak Pethel di Bantul tak perlu diragukan lagi. Terletak di di Ngaglik, Pendowoharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, warung ini menjadi tujuan utama para pencinta kuliner malam.
Sego Godog Pak Pethel buka setiap hari, mulai pukul 19.00-24.00 WIB. Warung sego godog ini selalu dipadati pengunjung. Oleh sebab itu, untuk kenyamanan, reservasi sebelum datang sangat dianjurkan.
4. Bakmi Godhog Kabuden
Bakmi Godhog Kabuden berlokasi di Gedongan, Trirenggo, Kecamatan Bantul, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Salah satu menu favorit di warung ini adalah sego godog.
Bakmi Godhog Kabuden buka setiap hari, mulai pukul 17.00-23.30 WIB. Tak hanya bisa menikmati cita rasa sego godog yang nikmat dengan harga terjangkau, kamu juga akan disuguhi dengan suasana asri ketika berkunjung ke sini.