SLEMAN, POPULI.ID – PSS Sleman menutup laga pekan ke-13 Grup Timur Pegadaian Championship 2025/2026 dengan hasil gemilang setelah membungkam Persipal FC empat gol tanpa balas.
Bermain di Stadion Maguwoharjo, pada hari Minggu (28/12/2025) malam, skuad Super Elja tampil dominan sepanjang pertandingan dan memastikan tiga poin penting melalui kemenangan meyakinkan atas tim tamu.
Sebelum pertandingan ini berlangsung, Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis sempat menyinggung adanya banyak catatan di lini belakang dan produktivitas gol. Namun pada pertandingan kali ini, dua hal yang menjadi sorotan tersebut tampil jauh lebih baik lagi.
“Ini kemenangan yang sangat baik. Artinya dari segi gol, kita mencetak empat gol, ini patut kita syukuri. Apresiasi buat seluruh pemain, terutama buat pemain yang baru bermain kembali seperti Fachruddin, Iman dan mereka bisa jawab kepercayaan dengan tampil bermain,” tuturnya dilansir dari laman PSS Sleman.
Meski demikian, Coach Ansyari menegaskan bahwa proses evaluasi tetap berjalan. Ia menyebut masih ada beberapa hal yang diperbaiki dan konsistensi menjaga fokus sepanjang pertandingan.
“Pastinya, evaluasi kita tingkatkan lagi agar performa tim bisa terus meningkat di laga-laga berikutnya,” imbuh Ansyari Lubis.
Tutup Tahun dengan Kemenangan
Diketahui PSS Sleman menutup akhir tahun 2025 dengan senyum lebar setelah menghentikan perlawanan Persipal FC lewat kemenangan telak empat gol tanpa balas.
Pesta gol ini terjadi di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada hari Minggu (28/12/2025) malam yang bertajuk pekan ketiga belas Pegadaian Championship 2025/2026.
Super Elja tampil dominan dan sukses mempersembahkan kemenangan besar sebagai kado manis untuk seluruh suporter setianya.
Empat gol kemenangan PSS masing-masing tercipta pada babak pertama melalui Iman Fathurohman (38’). Sementara tiga gol tambahan tercipta di babak kedua melalui Ichsan Pratama (74’), Terens Puhiri (77’) dan Frederic Injay (83’).
Sejak awal pertandingan, PSS berhasil mengambil alih kendali permainan. Meski sempat kesulitan menembus pertahanan lawan di babak pertama, tim racikan Ansyari Lubis berhasil menutup babak pertama skor 1-0. Memasuki babak kedua, perubahan permainan yang dilakukan tim pelatih langsung berdampak positif, yakni tiga gol tambahan.
“Yang pertama, ini kemenangan yang sangat baik. Artinya dari segi gol, kita mencetak empat gol, ini patut kita syukuri. Apresiasi buat seluruh pemain, terutama buat pemain yang baru bermain kembali seperti Fachruddin, Iman dan mereka bisa jawab kepercayaan dengan tampil bermain,” jelasnya.
Satu di antara pencetak gol, Ichsan Pratama, tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Gol perdananya bersama Super Elja menjadi momen spesial yang semakin melengkapi kemenangan besar tersebut.
“Alhamdulillah pertandingan ini kita masih diberikan kemenangan. Semoga ini menjadi konsistensi PSS untuk tetap di puncak (papan atas) klasemen,” sebutnya.
PSS Sleman menutup akhir tahun 2025 dengan senyum lebar. Dalam laga melawan Persipal FC, Super Elja tampil dominan dan sukses mempersembahkan kemenangan besar sebagai kado manis untuk seluruh suporter setianya.












