SLEMAN, POPULI.ID – Kiprah perjuangan PSS Sleman di gelaran Pegadaian Championship 2025/2026 memasuki pekan ke-14 yang kembali mempertemukan dengan Kendal Tornado FC yang bertindak sebagai tuan rumah.
Duel krusial tersebut dijadwalkan pada hari Senin (5/1/2026) malam WIB yang berlangsung di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah.
Dalam keterangan resminya di sesi jumpa pers H-1 pertandingan, Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis mengungkapkan para pemainnya telah melakukan persiapannya dengan sangat baik.
Melalui sudut pandangnya, dia menilai pertandingan melawan tim tuan rumah bukan duel biasa melainkan persaingan krusial di papan atas klasemen Grup Timur Pegadaian Championship 2025/2026.
Dia juga memberikan instruksi kepada para pemain untuk terus membawa suasana positif tim di sesi latihan di pertandingan lawan Kendal Tornado FC. Menurutnya hal tersebut bisa membawa pemain menampilkan permainan terbaiknya.
“Karena saya anggap ini pertandingan final buat kami, dengan terus mempertahankan poin kemenangan tetap berada di papan atas. Itu yang kami tekankan kepada pemain dengan persiapan yang matang ini semua pemain bisa menampilkan permainan yang terbaik,” lanjut Ansyari Lubis sebagaimana dilansir dari laman PSS Sleman.
Menutup sesi wawancaranya, Ansyari Lubis turut mengajak masyarakat Sleman dan seluruh suporter PSS untuk memberikan doa serta dukungan penuh.
Ia meyakini, sokongan dari publik Sleman akan menjadi tambahan energi penting bagi skuad Super Elja dalam upaya meraih kemenangan atas Kendal Tornado FC.
Tantangan berarti telah menunggu skuad PSS Sleman saat menghadapi Kendal Tornado FC pada pertandingan hari Senin (5/1/2025) malam yang digelar di Stadion Sriwedari, Solo yang bertajuk pekan ke-14 Pegadaian Championship 2025/2026.
Pasalnya, tim besutan Ansyari Lubis turun bermain tanpa kehadiran Cleberson Martins de Souza dan Frédéric Injaï akibat cedera yang mendera mereka berdua. Absennya dua pemain asing bagi Ansyari Lubis bukan menjadi masalah bagi permainan PSS.
Dalam pandangannya, dia menyebutkan bahwa tim pelatih telah menyiapkan alternatif komposisi pemain untuk menjaga keseimbangan tim melalui persiapan matang di sesi latihan reguler.
“Saya kira tidak masalah karena tim ini dibentuk dengan pemain-pemain berkualitas jadi siapa pun yang diturunkan pasti mereka akan memberikan permainan yang terbaik,” terang Ansyari Lubis di sesi jumpa pers H-1 pertandingan di Stadion Sriwedari, Solo pada hari Minggu (4/1/2025) sore WIB.












