SLEMAN, POPULI.ID – PSS Sleman meraih hasil manis di laga perdana putaran kedua Liga 1 2024/2025. Klub dengan julukan Super Elja (Elang Jawa) sukses membungkam Persebaya dengan skor 3-1.
Duel PSS Sleman vs Persebaya berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/1) sore ini. PSS unggul lewat gol Gustavo Tocantins (4′), Cleberson (17′), dan Nicolao Cardoso (45+2′). Adapun Persebaya memperkecil ketertinggalan lewat gol penalti Bruno Moreira (59′).
Pelatih PSS, Mazola Junior mengungkapkan kunci kemenangan timnya atas Bajul Ijo, panggilan Persebaya.
“Selamat buat kita. Kita dapat surprise dari Persebaya hari ini. Formasi kita bikin Abduh dan Dion main di depan, dan itu cukup bantu kita di depan,” ujar Mazola saat jumpa pers usai laga di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/1/2025).
Mazola menambahkan, Persebaya bermain lebih agresif dan menekan di babak kedua. Namun, dia sudah antisipasi hal itu dan hanya membuahkan satu gol saja untuk Persebaya dari penalti.
“Persebaya coba perbaiki dan menyerang kita di babak kedua. Jadi setelah itu saya kasih perkuat barisan di belakang dan mereka tidak punya kesempatan menyerang kita,” tegasnya.
Mazola pun puas dengan kerja para pemain hari ini. Dia menyebut PSS layak menang atas Persebaya.
“Kemenangan ini penting untuk kita, meski baru mulai putranan kedua. PSS sekarang lebih kuat di putaran kedua. Kita pants dapat kemenangan ini dari tim yang besar di Indonesia (Persebaya),” tegas dia.
Adapun rekrutan anyar PSS, Vico Duarte yang melakoni laga debutnya mengaku senang bisa membantu tim meraih tiga poin pertama di putaran kedua.
“Saya sangat senang bisa main pertama di Liga Indonesia bantu tim saya dapat tiga poin. Seperti Coach Mazola bicara kita main dengan luar biasa dan persiapan juga luar bisa,” pungkas Vico. (*)