SLEMAN, POPULI.ID – Wakil Ketua II DPRD Sleman, Hasto Karyantoro, mengikuti kegiatan Safari Tarawih Ramadhan 1446 Hijriah yang digelar di Masjid Jami’ Prapak Kulon, Kalurahan Sendangmulyo, Kapanewon Minggir, Kamis (13/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Hasto menyampaikan bahwa Safari Tarawih menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat. Ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat terhadap berbagai program Pemerintah Kabupaten Sleman.
“Melalui Safari Tarawih ini, kita berharap dapat memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, sekaligus menjadi momentum meningkatkan ibadah di bulan suci Ramadhan,” ujar Hasto.
Tak hanya itu, Hasto turut mengajak masyarakat untuk terus menjaga kerukunan dan meningkatkan semangat gotong royong demi mewujudkan lingkungan yang aman dan nyaman.
“Mudah-mudahan dengan acara seperti ini, kita bisa meningkatkan kerukunan, sekaligus meningkatkan kualitas ibadah di bulan Ramadhan ini,” tambahnya.
Pada akhir acara, Hasto bersama Wakil Bupati Sleman dan Sekretaris Daerah Sleman menyerahkan bantuan infak sebesar Rp25,2 juta kepada Takmir Masjid Jami’.
Bantuan tersebut berasal dari Pemkab Sleman, Bank BPD DIY, Bank Sleman, Bank Sleman Syariah, PDAM Sleman, Baznas Sleman, Kapanewon Minggir, Kalurahan Sendangmulyo, dan RSUD Sleman.
Selain itu, diserahkan pula Mushaf Al-Qur’an dari Kemenag serta 10 paket bingkisan untuk dhuafa, fakir miskin, dan yatim piatu dari Baznas Sleman.